10 Manfaat dan Khasiat Air Kelapa Hijau untuk kesehatan

10 Manfaat dan Khasiat Air Kelapa Hijau untuk kesehatan
10 Manfaat dan Khasiat Air Kelapa Hijau untuk kesehatan

10 Manfaat dan Khasiat Air Kelapa Hijau untuk kesehatan – Kelapa merupakan tanaman yang tumbuh subur di Indonesia. Seluruh bagian dari buah kelapa dapat dimanfaatkan dari air kelapa, daging buah, batok, hingga serabut kelapa dapat dimanfaatkan. Sungguh luar biasa bukan manfaat buah yang satu ini untuk kehidupan manusia. Air kelapa adalah bagian buah yang memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan hingga ibu hamil. Saat ini sudah banyak produk isotonic yang berbahan utama air kelapa muda beredaran di pasaran. Hal tersebut menunjukan bahwa kandungan yang terdapat dari air kelapa sangat bermanfaat bagi tubuh manusia.

Salah satu kandungan yang terdapat pada air kelapa adalah antioksidan. Dengan mengkonsumsi air kelapa secara rutin maka kekebalan tubuh untuk menangkal berbagai penyakit akan lebih baik ketimbang orang yang tidak mengkonsumsi air kelapa muda. Beberapa kandungan lain yang terdapat pada air kelapa antara lain natrium, kalium, magnesium, kalsium, Vitamin B, C, biotin, riboflavin asam folat, dan tiamin. Berikut beberapa manfaat dan khasiat air kelapa hijau muda untuk kesehatan.

 

Air kelapa dapat meredakan dehidrasi

 

10 Manfaat dan Khasiat Air Kelapa Hijau untuk kesehatan
Air Kelapa Bisa Mengatasi Dehidrasi


Air kelapa muda baik dikonsumsi setelah melakukan aktivitas sehari-hari. fungsi air kelapa muda disini sebagai pengganti cairan tubuh yang hilang. Untuk menjaga keseimbangan ion dalam tubuh, konsumsi air kelapa secara rutin agar manfaatnya dapat dirasakan maksimal oleh tubuh.

 

Air kelapa dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Sudah dijelaskan pada pendahuluan air kelapa muda dapat bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh agar terhindar dari segala macam penyakit. Air kelapa khususnya kelapa muda mengandung zat antioksidan yang cukup banyak untuk memuhi kebutuhan antioksidan didalam tubuh. Dengan mengkonsumsi air kelapa secara rutin maka kekebalan tubuh akan terjaga dari berbagai penyakit.

 

Air kelapa dapat mencegah penuaan dini

Kandungan air kelapa yang mampu mencegah penuaan dini adalah asam laurat dan sitokin. Kedua kandungan tersebut sangat penting untuk mendukung pertumbuhan dan regulasi kulit. Kandungan tersebut memiliki sifat anti penuaan dini, anti karsinogenik dan anti trombotik

 

Air kelapa baik untuk sistem pencernaan

Di dalam air kelapa terkandung enzim yang membantu mempermudah pencernaan dalam tubuh. Beberapa enzim tersebut adalah asam folat, fosfatase, katalase, diastase, dehydrogenase dan lain lain. Enzim-enzim bioaktif tersebutlah yang berperan besar dalam menjaga sistem pencernaan.
Air kelapa dapat menurunkan berat badan

Bagi anda yang sedang menjalankan program diet maka sangat disarankan untuk mengkonsumsi air kelapa muda. Air kelapa muda sudah digunakan oleh banyak orang sejak jaman dahulu untuk menurunkan berat badan. Konsumsi air kelapa pada pagi dan sore dinilai ampuh untuk mengatasi berat badan yang berlebih. Namun hal tersebut tidaklah instan, harus dilakukan secara rutin dan diimbangi dengan pola makan yang baik serta olahraga teratur.

 

Air kelapa baik muda untuk ibu hamil

Air kelapa kaya akan kandungan nutrisi yang dibutuhkan pada masa kehamilan. Dengan mengkonsumsi air kelapa muda secara rutin untuk ibu hamil dapat meredakan rasa sakit pada pagi hari. beberapa kandungan yang terdapat pada air kelapa yang berguna untuk masa kehamilan antara lain Vitamin C, elektrolit, potasium, kalim dan lain-lain.

 

Panduan Mengkonsumsi Air Kelapa

  • Jangan berikan air kelapa kepada bayi.
  • Sebaiknya jangan minum air kelapa ketika menjelang tidur pada malam hari karena ditakutkan akan menyebabkan timbulnya timbunan glukosa di dalam tubuh karena sifat air kelapa yang sangat mudah diserap oleh tubuh.
  • Minum 2-3 gelas per hari, konsumsi air kelapa memang baik untuk menurunkan berat badan. Namun konsumsi yang berlebihan akan menimbulkan dampak yang sebaliknya karena pada air kelapa juga terkandung kalori.



Previous
Next Post »

Post Comment